Kamis, 16 November 2017

5 Hal ini Bisa Buat Kamu Lebih Betah dan Bahagia di Rumah


Siapa sih di dunia ini yang tidak mau bahagia? Semua orang pastinya ingin merasakan yang namanya bahagia. Nah, Tak sedikit orang yang merasa lebih bahagia pada saat diluar rumah ketimbang pada saat berada di rumah. Padahal rumah merupakan tempat bagi setiap orang untuk beristirahat dan berbagai hal lainnya.

Beberapa penelitian juga mengatakan bahwa efek rasa senang dan nyaman pada saat tinggal di rumah dapat mendorong produktivitas dan kualitas hidup seseorang. Wow banget kan?

Jadi bagaimana dan apa saja sih yang dapat membuat seseorang supaya betah dan bahagia sewaktu berada di rumah? Hal tersebut memang berbeda-beda setiap orangnya. Namun dengan 5 hal dibawah ini dijamin deh bisa buat anda lebih betah dan bahagia saat di rumah.

Berikut 5 Hal ini Bisa Buat Kamu Lebih Betah dan Bahagia di Rumah

Rumah berantakan

Rumah yang terlalu berantakan memang tidak nyaman untuk di tempati. Anda dapat melakukan aktivitas bersih-bersih setiap minggu untuk mengatasi rumah yang berantakan. Namun jika rumah berantakan, anda tidak perlu terlalu panik atau heboh.

Misalnya jika anda baru saja melakukan aktivitas besar seperti arisan atau pesta kecil-kecilan di rumah, anda tidak perlu khawatir rumah anda akan berantakan nantinya. Justru hal tersebut dapat membuat anda jadi lebih menikmati hidup.

Simak Juga : Jual beli rumah medan

Sudut hobi

Setiap orang pasti memiliki satu atau dua hobi yang menyenangkan. Orang yang memiliki hobi biasanya lebih semangat dalam menjalani hidup karena mereka menghabiskan waktu untuk sesuatu hal yang mereka sukai. Secara tidak langsung hal tersebut sudah membuat seseorang merasa bahagia.

Nah dengan begitu, anda bisa memanfaatkan ruangan atau tempat di rumah anda sebagai tempat menyimpan peralatan hobi anda. Jadi anda bisa memanfaatkan waktu yang anda punya untuk hobi anda. Intinya bukan hobi yang penting, melainkan bagaimana anda bisa memprioritaskan diri anda untuk melakukan hal yang anda senangi.

Benda pemberian orang lain

Pastinya anda pernah diberikan sesuatu dari orang lain yang disimpan di rumah bukan? Meski hal tersebut digunakan ataupun tidak, hal tersebut pastinya memiliki banyak kenangan dan cerita menyenangkan.

Dengan memajang atau menggunakan barang pemberian tersebut, kenangan indah tersebut akan membuat anda merasal lebih bahagia di rumah.

Tanaman

Tanaman-tanaman ternyata juga dapat membuat rumah jadi lebih nyaman untuk ditempati loh. Banyak alasan mengapa tanaman hijau dapat membuat rumah anda menjadi lebih nyaman. Salah satunya karena dapat mengubah CO2 menjadi Oksigen. Tak hanya itu, dengan merawat tanaman di rumah, anda dapat menjadi lebih tenang dan bahagia ketika berada di rumah.

Furnitur mewah yang hampir rusak

Mungkin di rumah anda terdapat beberapa furnitur mewah seperti lampu gantung ataupun karpet tebal. Sudah hal yang pasti bahwa barang yang sudah digunakan dalam waktu yang lama akan tidak semenarik sebelumnya.

Namun dengan merawat benda yang sudah lama bersama anda, anda akan menjadi orang yang telaten dalam hal kecil sekalipun. Rasa puas tersebut dapat membuat anda menjadi lebih hidup dan bahagia.